Berapa banyak bahasa ang kamu kuasai? Tahukah kamu, ternyata mempelajari bahasa kedua atau bahasa asing memiliki manfaat yang begitu baik untuk kalian lho.

 

1. Manfaat untuk mental

Ketika kamu mampu menggunakan dua bahasa secara bergantian dengan baik, hal ini menunjukkan adanya fleksibilitas kognitif yang baik. Kamu bisa dengan lebih baik mengontrol rekasi dan fokus pada situasi baru ataupun yang tak terduga. Hal ini membuatmu kita mampu mengatasi arus informasi sehingga mempengaruhi logika dan pengambilan keputusan. Selanjutnya, penelitian telah menunjukkan bahwa belajar bahasa kedua di kemudian hari dapat merangsang perkembangan jalur saraf baru, yang pada dasarnya menjaga otak kita tetap “segar”. Penelitian lain juga menunjukkan bahwa mempelajari bahasa kedua bisa menunda alzheimer 5 tahun lebih lama.

 

 

2. Peningkatan sosial

Ketika kamu menguasai bahasa asing itu berarti meningkatkan jumlah orang yang bisa kamu ajak berkomunikasi di dunia ini. pergi berlibur ke negara dengan bahasa lokal yang kamu kuasai tidak akan membuatmu khawatir. Travelling dan merasakan budaya baru adalah cara yang indah untuk memperluas cara pandang kamu akan dunia.

Mempelajari bahasa asing pada dasarnya, memaksa kita untuk mendengarkan lebih hati-hati dan meningkatkan memori. Hal ini dapat membantu untuk meningkatkan keterampilan berbicara kita di kedua bahasa, dan membuat kita lebih sensitif, lebih berempati karena kita telah menguasai seni fokus.

 

 

3. Manfaat akademik

Penelitian telah menunjukkan bahwa anak-anak bilingual memiliki kemampuan yang lebih baik dalam ‘mengalihkan’ otak mereka dari tugas satu ke tugas lainnya, di mana hal ini bisa jadi penting untuk mereka saat sekolah.

Banyak siswa, saat mereka memasuki tingkat yang lebih tinggi, sering berjuang dengan banyak pelajaran sepanjang hari, yang dapat menyebabkan mereka mendapatkan nilai yang lebih rendah. Kemampuan analisis dan kreatif juga meningkat pada mereka siswa yang telah belajar bahasa kedua, dan secara teratur berlatih untuk menggunakan keduanya secara bergantian.

 

 

4. Kesempatan kerja

Kemampuan berbahasa asing saat ini menjadi salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh calon karyawan. Mereka yang memiliki kemampuan bahasa asing memiliki niai tambah untuk perekrut pekerjaan. Hal itu karena kini bisnis tidak hanya dijalankan di skala lokal, tapi juga internasional. Oleh karena itu, sebuah perusahaan membutuhkan seseorang yang mampu berbahasa asing untuk memperlancar komunikasi.

Sumber : https://student.cnnindonesia.com/edukasi/20170124160947-445-188600/manfaat-belajar-bahasa-asing/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *